http://picasion.com/i/1TDhz/
Home » » Keterlibatan BIN di Kasus Luthfi PKS Harus Diusut

Keterlibatan BIN di Kasus Luthfi PKS Harus Diusut

Written By ntbmilikbersama on 25 Mei, 2013 | Sabtu, Mei 25, 2013

Headline
Permintaan Indra menindaklanjuti pengakuan Kepala Badan Intelijen Nasional Marciano Norman, di Kantor Presiden, Istana Negara Jakarta, Kamis (23/5/2013). Menurut Marciano, rumah yang dikontrakan oleh keluarga Darin milik anggota BIN.

"Terkait rumah yang ditempati Darin Mumtazah merupakan diduga milik/terkait anggota BIN dan juga adanya dugaan anggota BIN membantu AF (Ahmad Fathanah) dalam kasusnya di Australia, ini merupakan info yang menarik dan layak didalami kita semua," jelas Indra saat dihubungi, Jumat (24/5/2013).

Rumah mewah tersebut ditempati Darin sejak dinikahi Luthfi Hasan, di Jalan Bhineka Raya No 3 RT 10 RW 09, Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur. Namun, Marciano membantah kalau kasus ini menguak keterlibatan BIN dalam persoalan dugaan korupsi impor sapi yang menyeret Lutfhi sebagai tersangkanya.

"Sewa menyewa, enggak ada yang lain. Jadi sewa menyewa, dan itu orang tuanya yang menyewakan (buat Darin)," katanya.

Keluarga Darin pindah ke rumah kontrakan yang lebih besar di daerah yang sama, Jatinegara, Jakarta Timur, setelah menikah. Sebelumnya, mereka tinggal di rumah yang lebih kecil dengan harga sewa Rp600 ribu. Sedangkan sekarang biaya sewanya Rp75 juta per tahun
Share this article :

0 comments:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template | PKS PIYUNGAN
Copyright © 2011. NTB Milik Bersama - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger